Sabtu, 03 April 2010

SEKILAS PROFIL BIMBO - GRUP MUSIK ERA 70

Sekilas Profil Bimbo adalah sebuah grup musik Era 70-an di Indonesia,  Grup ini didirikan sekitar tahun 1967. Personil Bimbo terdiri atas Sam Bimbo, Acil Bimbo, Jaka Bimbo dan Iin Parlina.
Trio Bimbo ini banyak dipengaruhi oleh musik Latin. Lagu monumentalnya adalah lagu melati dari jayagiri. 
Album perdananya adalah Melati Dari Jayagiri karya Iwan Abdurachman, di label Fontana Singapura. Pada masanya yaitu era 70-an, lagu-lagu balada identik dengan lagu yang dibawakan oleh Bimbo. lagu-lagu balada yang cenderung berpola minor dengan lirik-lirik puitis. Contoh lagu lainnya adalah lagu Flamboyan yang juga sangat terkenal.

Dipertengahan 70-an, Bimbo yang lalu diperkuat oleh Iin Parlina dari Yanti Bersaudara mulai menjamah lagu-lagu dengan tema-tema keseharian seperti Abang Becak hingga lagu-lagu yang titelnya menggunakan serial anggota tubuh seperti Kumis, Tangan hingga Mata yang cenderung bernada humor.
Memasuki era 80-an Bimbo mulai bermain dengan lagu-lagu dengan tema-tema kritik sosial seperti Antara Kabul dan Beirut atau Surat Untuk Reagan dan Brezhnev.
Namun, di sisi lain ciri khas sebagai kelompok religius pun melekat erat. Berawal dengan lagu Tuhan karya Sam Bimbo dan berlanjut dengan album qasidah di sekitar tahun 1974.
Dalam perjalanan musiknya Bimbo juga banyak menjalin kolaborasi dengan sederet sastrawan seperti Wing Kardjo dan Taufiq Ismail.

Pada tahun 2007, Bimbo merilis album baru yang antara lain menampilkan karya terbaru Taufiq Ismail yang berpola kritik sosial yaitu Jual Beli dan Hitam Putih.
Inilah salah satu grup legendaris masa lalu yang masih eksis hingga kini dengan kualitas lagu yang terjaga apik. Sebagai nostalgia dan kenangan mari kita simak lirik lagunya..

Melati dari jayagiri
Di puncak bukit
Telah saling janji
Telah terjadi
Janji sehidup semati

Melati dari Jayagiri
Kuterawang keindahan kenangan
Hari-hari lalu di mataku
Tatapan yang lembut dan penuh kasih …

Kuingat di malam itu
Kau beri daku senyum kedamaian
Hati yang teduh dalam dekapan
Dan kubiarkan kau kecup bibirku

Mentari kelak kan tenggelam
Gelap kan datang dingin mencekam
Harapanku bintang kan terang

Kuingat di malam itu
Kau beri daku senyum kedamaian
Mungkinkah akan tinggal kenangan
Jawabnya tertiup di angin lalu


Sumber: www.rizkyonline.com  dan  id.wikipedia.org

dengerin bimbo bareng youtube yuk..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar